Fulltime freelancer

Menyikapi buyer fiverr yang minta cancel

Selamat siang sore atau malam freelancer mania, selamat pagi menjelang siang, hari ini pertengahan bulan waktu saya menulis artikel ini, ada yang baru gajian di tanggal segini? :D

By the way, hari ini saya mau membahas fiverr lagi ya, mengenai buyer yang tiba -tiba minta cancel orderan, yang biasanya membuat para seller jadi auto bad mood ya. Sebenarnya ini lebih ke curhat sih ya. Jadi pengalaman saya bertahun-tahun di dunia per-fiverr-an memang buyer yang tiba-tiba cancel dengan dan tanpa alasan memang tidak bisa dihindari ya. Nah menurut pengalaman saya, posisi seller lebih banyak kalah jika ada buyer mengajukan cancel, walaupun sebagai seller kita bisa menolak permintaan cancel dari buyer, tapi jika si buyer ngadu ke customer support fiverr, sang customer support biasanya akan langsung mengabulkan permintaan buyer buat cancel orderan tersebut.

Banyak seller juga mendebatkan hal ini, di komunitas fiverr seller indonesia misalnya, banyak juga yang mendebat jika kasus cancel meng-cancel ini tergantung kasusnya seperti apa, jika alasan buyer mengajukan cancel tidak masuk akal, customer support pun juga enggan membantu, tapi walaupun menurut saya itu ada benarnya juga, tapi menurut pengalaman saya yang sudah bertahun-tahun di fiverr, customer support tetap saja lebih berat ke buyer daripada seller, ini fakta yang saya alami dan jalani selama ini.

Tapi tenang gaes, buyer minta cancel orderan juga kan gak setiap hari, kalo setiap hari pada minta cancel ya saya juga gak bakal betah bertahun-tahun di fiverr. Trus gimana dong cara menyikapi jika ada buyer mengajukan cancel order? saya punya beberapa cara untuk menyikapinya yang biasanya saya lakukan, ingat ya ini cara untuk menyikapi, bukan untuk menghindari. 

1. Cara yang pertama yaitu kalian bisa "decline" atau tolak permintaan cancel tersebut dan menanyakan apa kekurangan dan kesalahan kita agar bisa melanjutkan orderan tanpa mengcancel orderan tersebut.

2. Cara yang kedua yaitu kalian "accept" aja permintaan cancel dari buyer tersebut dan move on ke orderan lain, paling tidak ini lebih baik daripada kita melanjutkan orderan dan akhirnya si buyer meninggalkan review jelek.

3. kalian bisa cuekin saja permintaan cancel tersebut, TAPI dalam waktu 2 hari permintaan tersebut akan tercancel otomatis oleh system.

Itu saja mungkin cara yang biasa saya lakukan, jika ada yang mau menambahkan bisa tulis saja di kolom komentar dibawah ya biar kita sama sama belajar, saling berbagi ilmu biar sama-sama ngerti dan paham. Sekian pembahasan singkat saya kali ini, kapan-kapan kita sambung lagi ya, dan jangan lupa juga buat subscribe channel youtube "fiverr addict" ya, disana saya gak cuma bahas fiverr tapi bahas shutterstock juga dan beberapa bisnis online lainnya, akhir kata dari saya, Terima kasih, and Have a nice day.

Pic by:

Woman photo created by karlyukav - www.freepik.com
Share:

3 comments:

Ada pertanyaan atau komentar? Tulis saja, nanti saya jawab.

Follow blog ini

Featured Post

Apakah bisnis microstock itu bisnis pasif income?

Berlangganan lewat email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Followers